Selalu dianggap tertinggal, -Oksida- Pernahkah kawan merasakan itu?
Walaupun tampaknya di setiap event kelas sebelas kita sukses meraih banyak gelar di bidang non akademis, kelas duabelas ini XII IPA 2 benar benar mengalami paceklik. Mulai dari kekosongan mendapat nomor pada Dies Natalis lalu, hingga selalu dianggap tertinggal dengan kelas lain baik dalam kemampuan maupun nilai nilai.
Kita telah jatuh, kalah dari kelas IPA lain. Mulai dari IPA 1 hingga IPA 4. Beratnya persaingan pada kelas XII ini memang sangat perlu untuk kita lampaui dengan baik. Sebagai tolok ukur saja, pada kelas sebelas Rank pertama kelas kita, Yuvita kalah dengan Rank pertama di kelas IPA lain. Nah, artinya grade kita masih jauh berada di bawah kelas lain!?
Try Out promosi gama Exacta lalu, rupanya tidak mampu kita jadikan acuan ranking kita. Entah kemarin hanya sebuah keajaiban sesaat yang bisa membuat Oksida tersenyum atau memang kebetulan kita mampu meraih nam dalam 12 besar.
Belum lagi beberapa masalah selalu kita alami, beberapa saat lalu saja berita duka menimpa Oksida. Nah, yang kita perlukan adalah kebersamaan dan semangat. Boleh saja sekarang kalah, tuhan sudah berikan yang terbaik untuk kita kok.. ingat, Dunia ini seimbang_
Bagaimana kita mampu meningkat dengan keadaan kita saat ini? Belum lagi dengan pemikiran membanding bandingkan XII IPA 2 yang sekarang dengan yang dulu yang notabene 100 % masuk ke Perguruan Tinggi Negeri. Yang Jelas, dengan impian dan harapan yang kita miliki kita harus yakin. Pasti Bisa! Jangan menyerah_
Buktilan Bahwa, OKSIDA BISA!!